Bangunlah sesuai talentamu dan bersiaplah maju sebagai pemimpin. Tak peduli berapa jauh jalan salah yang telah kita jalani, putar arah sekarang juga dan perbaiki segala langkah salah.
Tingkatkan kualitas dirimu. Asahlah talentamu. Bangunkanlah raksasa dalam dirimu. Bangunlah dan bermimpilah. Sekaranglah saatnya kamu harus bersiap dan maju sebagai pemimpin. Kamu harus menjadi pembaharu. Menjadi agent of change. Menjadi transformer.
Usahakanlah kesejahteraan kota dimana kamu tinggal. Berbuatlah. Jangan lengah. Lihat sekelilingmu. Sangat banyak yang membutuhkanmu. Jangan tega membiarkan mereka menderita. Sayangilah mereka. Sampaikan kabar baik. Bantulah hidup mereka. Perlengkapilah dirimu menjadi pengaruh luar biasa bagi kehidupan. Bawalah berita kekekalan itu bagi semua orang.
_wanditambunan_
Tidak ada komentar:
Posting Komentar